Caladi Lima Sembilan

COMPANY PROFILE

Nama perusahaan C59 sendiri berasal dari alamat rumah, dimana Pak Wiwied dan Ibu Maria pertama kali tinggal, yaitu Jl.Caladi No.59 Bandung. Pada awalnya bisnis C59 pertama kali adalah melayani pesanan T-shirt bergambar yang pada masa itu teknik pengerjaannya masih manual, belum menggunakan computer. Baru pada tahun 1985, C59 mulai menunjukan keunggulan dari segi bahan T-shirt, jenis sablon, dan teknik pisah warna hingga produknya dapat dikenal di Bandung dan Jakarta. Tahun 1990, C59 semakin berkembang dengan membangun pabrik dan fasilitas modern, bersamaan dengan dibangunnya took retail (showroom) yang pertama di Jl.Tikukur No.10.

Filosofi bisnis Wiwied sendiri terinspirasi dari burung Caladi yang berasal dari bahasa Sunda yang berarti burung pelatuk. Wiwied mengartikan Caladi sebagai 5 citra dan 9 cita-cita, lima citra itu menggambarkan karakter sumberdaya manusia yang dimiliki C59 yakni, cakap, cerdik, cermat, cepat, dan ceria.Sedangkan 9 cita-citanya adalah customersatisfaction, company profit, confident working atmosphere, control, collaboration, clear mind, creativity, dan consultative. Wiwied juga ingin seperti burung pelatuk Woody Woodpecker yang tidak mau kalah dari pesaingnya, dan bila kita perhatikan burung pelatuk selalu fokus ketika mematuk pohon, Wiwied pun ingin selalu fokus di bidang garmen.

 

PRODUCT KNOWLEDGE

Pabrik konveksi terbesar di Indonesia dengan luas pabrik kurang lebih 959 m persegi dengan memperkerjakan sekitar 559 karyawan. Factory ini terbagi menjadi beberapa ruangan, diantaranya Ruang Afdruk, Ruang Jahit, Ruang Bordir, Ruang Potong, Ruang Press, Ruang Sablon dan Ruang Finishing. Di depan factory, Wargi Bandung juga akan menemukan store C59 yang juga memiliki beberapa produk yang terkenal khususnya T-Shirt. Kini selain T-Shirt ada tote bag, topi, jaket, sweater dll.

Pusat produksi atau pabriknya ada di Jalan Cigadung, sedangkan kantor pemasaran serta storenya ada di Jalan Merak. Di pabrik C59, ternyata tidak hanya produksi saja, keunikan dari pemilik adalah, C59 membuka kelas workshop sablon, tour sablon, bahkan seminar di tempat pusat produksinya ini. 

Jl. Cigadung Raya Timur No.107, Cigadung, Kec. Cibeunying Kaler, Kota Bandung, Jawa Barat 40191

gallery